BEKASI- Laga Piala AFF U-19 2022 antara Timnas Indonesia U-19 vs Thailand U-19 berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Rabu (6/7/2022) malam WIB. Timnas Indonesia U-19 dan Thailand U-19 tak ada yang mencetak gol. Hasilnya, skor imbang 0-0 hingga akhir.
Pada awal pertandingan, kedua tim sama-sama kesulitan untuk menembus pertahanan lawan. Peluang emas pertama baru didapat Indonesia pada menit ke-9. Umpan panjang dari sayap kanan dilepaskan ke arah Ronaldo Kwateh, kemudian ia berhasil mencungkil bola untuk melewati kiper Thailand, Narongsak Naengwongsa. Sayangnya, bola melambung sangat tinggi sehingga Narongsak memiliki waktu untuk mengejarnya.
Kiper andalan Gajah Perang Muda itu pun berhasil meninju bola ke arah belakang gawang usai memenangkan duel dengan Ronaldo. Setelah itu, tensi permainan semakin meningkat. Indonesia terus menerapkan pressing ketat pada Thailand yang terlihat kurang tenang dalam menguasai bola.
Strategi yang diterapkan Indonesia cukup berhasil, tetapi belum ada gol yang bisa didapatkan sampai menit ke-40. Hingga turun minum kedua tim masih belum bisa memecah kebuntuan. Babak pertama ditutup dengan skor imbang 0-0.
Di babak kedua, Timnas Indonesia U-19 bermain tanpa sosok Marselino yang diarik keluar jelang turun minum. Bahkan, saat paruh kedua baru berjalan lima menit, Hokky Caraka, hampir menorehkan gol pertama dalam laga ini. Striker jebolan Garuda Select itu berlari kencang dan berhasil masuk ke kotak penalti lawan usai mendapat umpan terobosan cantik dari lini tengah. Sayangnya, tendangan kerasnya berhasil diblok oleh bek Thailand sehingga hanya menghasilkan sepak pojok.
Editor : Khatim Laela
Artikel Terkait