Laksana gayung bersambut, guru dan pihak sekolah di tempat Ferdi mengemban ilmu juga terus membantu mewujudkan impian Ferdi bisa berkuliah tanpa biaya. Dengan perjuangannya mengumpulkan berkas-berkas persyaratan dan mengikuti prosedur lainnya, akhirnya Ferdi berhasil mendapatkan beasiswa afirmasi KIP Kuliah di Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS), Surakarta, Jawa Tengah.
“Dengan adanya KIP kuliah, saya merasa sangat terbantu dan bermanfaat sekali dalam hal pembiayaan kuliah maupun biaya hidup sebagai anak rantau,” jelas Ferdi.
Selain itu, Ferdi juga mengucapkan terima kasih kepada pemerintah atas bantuan yang telah diterimanya. “Terima kasih saya ucapkan kepada Kemendikbudristek atas beasiswa ini, semoga nantinya akan lebih banyak lagi teman-teman yang tidak mampu seperti saya bisa berkesempatan mendapatkan KIP Kuliah,” harap Ferdi.
Tak ingin menyia-nyiakan kesempatan yang diperolehnya, mahasiswa jurusan Psikologi ini terus belajar agar ia bisa lulus tepat waktu dengan nilai yang baik dan mewujudkan impiannya untuk bekerja pada divisi yang mengelola sumber daya manusia (SDM) di perusahaan ternama. Ferdi juga mengajak adik-adik yang ingin mendapatkan KIP Kuliah agar mempersiapkan diri dari sekarang. “Adik-adik bisa menggali informasi KIP Kuliah melalui internet atau orang sekitar yang kompeten dan berpengalaman. Jangan malu bertanya kepada mereka,” kata Ferdi.
Editor : Setia Naka Andrian
Artikel Terkait