410 ASN Pemkab Demak Ikuti Uji Kompetensi, Pemetaan sebelum Duduki Jabatan

Taufik Budi
410 ASN Pemkab Demak Ikuti Uji Kompetensi, Pemetaan sebelum Duduki Jabatan (Ist)

DEMAK, iNewsDemak.id – Sebanyak 410 ASN Pemkab Demak ikuti uji kompetensi dengan metode CAT. Kegiatan ini merupakan langkah awal Pemerintah Kabupaten Demak untuk memetakan talenta pegawai negeri sipil agar mengetahui kualitas SDM.

“Adanya asesmen ini atasan bisa melihat potensi-potensi pegawainya yang selama ini bekerja sudah maksimal atau tidak dalam mereka menempati posisi jabatan tersebut,” kata Bupati Demak Eisti’anah saat memantau Uji Kompetensi yang dilaksanakan di SMA Negeri 2 Demak, Senin (5/12/2022).

Kegiatan yang dilaksanakan selama 2 hari bagi pejabat fungsional dan pelaksana terbagi menjadi 5 sesi. Untuk sesi 1 dan 2 dilaksanakan tanggal 5 Desember 2022, sedangkan untuk sesi 3, 4 dan 5 dilaksanakan pada 6 Desember 2022.

Turut mendampingi Wakil Bupati Demak Ali Makhsun, Pj Sekda Eko Pringgolaksito serta Plt. Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kabupaten Demak Herminingsih.

Sementara, Plt. Kepala BKKP Herminingsih menjelaskan, asesmen ini utamanya untuk pemetaan yang akan memperlihatkan kemampuan seseorang bisa menempati jabatan tertentu. Materi asesmen yakni psikologi watak seseorang, kriteria intelegensi bekerja, dan integritas.

“Tes kompetensi menjadi yang wajib untuk dilakukan dalam proses pengelolaan kepegawaian. Karena pada prinsipnya, setiap sumber daya manusia dalam suatu organisasi yang unggul, perlu memiliki kompetensi yang jelas dan terukur,” kata Hermin.

Editor : Taufik Budi Nurcahyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network