Dia berpesan satpam berpegang teguh terhadap nilai, norma, dan etika yang baik pada setiap pelaksanaan tugas. Selain itu juga menjunjung tinggi kode etik profesi satpam dan prinsip penuntun tugas satpam.
"Saya berharap rekan-rekan satpam agar terus mendukung tugas pokok Polri dalam melindungi seluruh masyarakat dari segala ancaman dan gangguan keamanan di lingkungan kerjanya sebagaimana makna perisai pada logo Satpam," tandas Kapolda.
Upacara HUT Satpam ke 42 dengan tema "Sinergisitas Satpam dan Polri, Peduli untuk Sesama" turut dihadiri oleh Wakapolda Jateng Brigjen Pol Abiyoso Seno Aji, PJU Polda Jateng dan sejumlah Kapolres/tabes jajaran.
Upacara ini merupakan puncak peringatan HUT ke-42 Satpam yang sebelumnya telah dilakukan beberapa rangkaian kegiatan seperti tabur bunga, pemutaran film edukasi penyalahgunaan narkoba di bioskop seluruh Indonesia, lomba gerak jalan, bakti sosial, dan berbagai kegiatan lainnya.
Editor : Taufik Budi Nurcahyanto
Artikel Terkait