SEMARANG, iNewsDemak.id - MUI Jateng imbau tokoh agama tak khotbah politik identitas jelang Pemilu 2024. Sebab, politik identitas membahayakan persatuan apalagi jika dilakukan pemuka agama melalui khotbah.
"Politik identitas ini bahaya, bisa memecah belah persatuan," ujar Ketua MUI Jateng KH Ahmad Darodji di Kantor MUI Jateng, Kompleks Masjid Baiturrahman, Jalan Pandanaran, Semarang.
Dia juga berpesan, capres-cawapres, caleg, dan lainnya agar menyampaikan program yang akan dijalankan ketika terpilih. Bukan menyampaikan politik identitas yang akan memecah belah bangsa.
"Sampaikan apa saja programnya. Jangan politik identitas. Karena ini pesta, jangan sampai berujung pada petaka," imbuhnya.
Editor : Taufik Budi Nurcahyanto