LAMPUNG UTARA, iNewsDemak.id - Kunjungan Presiden Joko Widodo tidak hanya membawa dampak positif bagi pedagang UMKM, tetapi juga meninggalkan dampak yang dirasakan oleh sebagian masyarakat.
Dua helikopter yang membawa rombongan Presiden diduga menyebabkan kerusakan pada sejumlah lahan singkong di sekitar Stadion Sukung Kotabumi.
Informasi ini tersebar luas setelah akun Facebook @Deki Mellenium mengunggah tiga video dengan caption "laju gagal panen kiyai saleh," yang kemudian viral di media sosial.
Rahmat Saleh, pemilik lahan singkong yang terkena dampak, mengonfirmasi bahwa tanamannya rusak karena angin dari helikopter yang mendarat di Stadion Sukung. Lahan seluas sekitar 720 meter persegi itu menyediakan singkong jenis caseza yang baru ditanam sekitar 5-6 bulan yang lalu.
Akibat angin baling-baling helikopter, sebagian tanaman singkong terpaksa dicabut lebih awal agar tidak membusuk.
"Saya harap ada ganti rugi," ungkap Rahmat, mengekspresikan harapannya agar ada pihak yang mau bertanggung jawab atas kerusakan tanaman tersebut.
Selain merusak tanaman singkong, angin dari helikopter juga hampir merobohkan beberapa pohon sawit di sekitar lokasi.
Editor : Taufik Budi Nurcahyanto
Artikel Terkait