get app
inews
Aa Text
Read Next : Pembalap Delvintor Siap Tampil Impresif di MXGP Galicia Spanyol

Delvintor dan Farhan, Dua Pembalap Indonesia yang Akan Tampil di MXGP of Indonesia 2022

Selasa, 21 Juni 2022 | 06:24 WIB
header img
MXGP of Indonesia akan segera berlangsung di Sirkuit Samota, Sumbawa. Dua pembalap Indonesia akan bergabung dalam perlombaan tersebut. (Foto: Instagram/mxgpsamota).

MATARAM- MXGP of Indonesia 2022 akan segera berlangsung di Sirkuit Samota, Sumbawa. Dua pembalap Indonesia akan tampil dalam perlombaan tersebut, yaitu Farhan Hendra Fahrodjie dalam kelas MXGP dan Delvintor Alfarizi dalam kelas MX2.

Kedua pembalap tersebut akan bersaing dengan rider top dunia dengan fasilitas wildcard. Diketahui bahwa Delvintor telah berlatih menggunakan motor Honda CFF250R di Eropa selama 1,5 bulan. Hal itu dilakukan sebagai persiapan menghadapi seri MXGP of Indonesia 2022.

Delvintor yakin akan mendapatkan kemenangan dalam pertandingan ini. “Berbekal latihan bersama tim, saya berharap dapat menaklukkan segala tantangan dan meraih hasil yang bagus di di MXGP Samota,” kata Delvintor pada rilis resmi Honda, Senin (20/6/2022).

Sebelumnya, Delvintor pernah berpartisipasi pada kelas MX2 pada 2018 di Semarang dan Pangkal Pinang, serta pada 2019 di Palembang dan Semarang. Ini kali pertama ia di Sirkuit Samota. “Ini tahun kedua saya dipercaya Astra Honda menjadi pembalap yang mewakili Indonesia di balapan MXGP. Di sirkuit Samota, saya bersama semua pembalap akan sama-sama merasakan pertama kali tantangan sirkuit ini,” ujarnya.

Editor : Khatim Laela

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut