get app
inews
Aa Text
Read Next : Majapahit Runtuh, Demak Bangkit: Sejarah Berdirinya Kasultanan Islam Pertama

Pelajar Madrasah Ikuti Kompetisi Robot, Hadiah Ratusan Juta Rupiah

Rabu, 23 November 2022 | 18:48 WIB
header img
Pelajar Madrasah Ikuti Kompetisi Robot, Hadiah Ratusan Juta Rupiah (Ist)

Grand Opening Madrasah Robotic Competition (MRC) VIII dilakukan oleh Staf Khusus Menteri Agama, Muhammad Nuruzzaman dengan dihadiri 600 audiens dari lingkup Kemenag dan madrasah. Kompetisi robotik digelar dua hari, pada 22-23 November 2022, dengan tema "The Next Generation of Robots: Making Better Life".

Staf Khusus Menag, Muhammad Nuruzzaman mengatakan, madrasah saat ini sudah mendapat tempat tersendiri di hati masyarakat, dan menjadi salah satu tempat belajar rujukan yang diminati.

“Sekarang madrasah menggelar kompetisi robotik, sebuah kompetisi dalam bidang sains yang amat membanggakan,” kata Habib Zaman.

Direktur KSKK Madrasah, Moh Isom, mengatakan, kompetisi robot madrasah dilandasi semangat bangsa Indonesia untuk pulih bersama dan bangkit lebih kuat dari Pandemi Covid-19.

"Kami berharap kompetisi ini dapat melahirkan siswa siswi madrasah yang kreatif, mandiri, dan berprestasi dalam teknologi digital," katanya.

Editor : Taufik Budi Nurcahyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut