get app
inews
Aa Text
Read Next : Januari 2025, Jateng Catat Surplus Perdagangan USD 84,07 Juta

Malam ke-6 Ramadan, Jemaah Khusyuk Tarawih di Masjid Al Hikmah Kemenag Jateng

Rabu, 05 Maret 2025 | 21:55 WIB
header img
Malam ke-6 Ramadan, Jemaah Khusyuk Tarawih di Masjid Al Hikmah Kemenag Jateng (Taufik Budi)

Masjid Al Hikmah sendiri memiliki arsitektur yang megah dan luas. Keindahan mihrabnya semakin menonjol dengan ukiran-ukiran artistik yang menghiasi bagian dalamnya. Salah satu ciri khas yang mencolok adalah dua batu marmer yang dipasang di dinding depan, di sisi kiri dan kanan tempat imam salat, memberikan sentuhan estetika yang elegan. 

Selain kenyamanan dalam beribadah, masjid ini juga menyediakan fasilitas bagi jemaah. Salah satunya adalah air mineral yang tersedia di dalam lemari pendingin, yang bisa diambil secara cuma-cuma. Fasilitas ini menjadi bentuk pelayanan bagi para jemaah agar tetap terjaga kesehatannya selama menjalankan ibadah. 

Suasana malam di Masjid Al Hikmah semakin terasa syahdu dengan keberadaan jemaah yang datang dari berbagai kalangan. Semangat kebersamaan dan kekhusyukan ibadah mencerminkan makna Ramadan sebagai bulan penuh berkah dan ampunan.

 

Editor : Taufik Budi Nurcahyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut