Keceriaan Berujung Duka, Bocah Tenggelam di Embung Pancur Rembang

REMBANG, iNEWSDEMAK.ID — Suasana duka menyelimuti Desa Warugunung, Kecamatan Pancur, Kabupaten Rembang, pada Kamis (17/4/2025), setelah seorang bocah laki-laki bernama Zaki (12) ditemukan tewas tenggelam di sebuah embung desa.
Peristiwa memilukan ini terjadi saat korban tengah bermain bersama dua orang temannya di sekitar embung. Ketiganya diketahui sempat berenang di tempat penampungan air yang memiliki kedalaman sekitar 5 meter. Namun, Zaki tiba-tiba menghilang saat berenang ke tengah embung, meninggalkan kepanikan bagi dua rekannya.
Kedua teman Zaki langsung melaporkan insiden tersebut kepada kepala desa setempat. Informasi itu kemudian diteruskan kepada tim penyelamat. “Kami menerima laporan ini pada pukul 15.00 WIB dan segera memberangkatkan tim dari Unit Siaga SAR Rembang untuk melakukan operasi pencarian,” ujar Budiono, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Semarang.
Setibanya di lokasi, tim dari Unit Siaga SAR Rembang segera melakukan koordinasi dengan berbagai unsur potensi SAR yang telah lebih dahulu tiba di lokasi kejadian. Mereka lalu melakukan pencarian menggunakan metode penyelaman di area embung yang diduga menjadi lokasi terakhir korban terlihat.
Editor : Taufik Budi Nurcahyanto