get app
inews
Aa Text
Read Next : 158 Unit Kereta dan Lokomotif Siap Layani Masyarakat di Akhir Tahun

3 Hari Arus Balik, 36 Ribu Penumpang KA Kembali ke Tempat Kerja

Rabu, 26 April 2023 | 22:39 WIB
header img
3 Hari Arus Balik, 36 Ribu Penumpang KA Kembali ke Tempat Kerja (Ist)

SEMARANG, iNewsDemak.id – Sebanyak 36 ribu penumpang KA kembali ke tempat kerja pada masa arus balik Minggu-Selasa (23-25/4) dari Stasiun Semarang Tawang dan Stasiun Semarang Poncol. Rata-rata dua stasiun itu memberangkatkan 12.070 pelanggan per hari.

“Penumpang naik atau berangkat terbanyak terjadi pada Selasa (25/4) di mana ada sebanyak 13.247 pelanggan yang menggunakan moda transportasi KA. Selanjutnya pada Senin (24/4) tercatat ada 12.208 pelanggan dan pada Minggu (23/4) ada sebanyak 10.756 pelanggan,” ungkap Manager Humas KAI Daop 4 Semarang, Ixfan Hendri Wintoko.

Sedangkan selama periode arus mudik lebaran, yang dimulai pada H-10 sampai dengan H-1 atau dari tanggal 12 sampai 21 April 2023, jumlah penumpang yang datang atau turun di Stasiun Semarang Tawang dan Semarang Poncol ada sebanyak 82.250 pelanggan atau rata-rata 8.225 pelanggan per hari.

“Kedatangan penumpang tertinggi terjadi pada Selasa (18/4) di mana ada sebanyak 11.265 pelanggan dan pada Rabu (19/4) sebanyak 10.917 pelanggan,” jelasnya.

Pada periode arus balik ini, tiket KA di wilayah Daop 4 Semarang masih cukup banyak tersedia. Adapun pada periode H+4 sampai dengan H+10 atau tanggal 27 April sampai 3 Mei 2023, KAI Daop 4 Semarang menyediakan 116.101 tempat duduk, dan per Rabu (26/4) masih terjual sebanyak 64.442 tiket atau masih 55 persen.

Editor : Taufik Budi Nurcahyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut