get app
inews
Aa Text
Read Next : IPHI Demak Gelar Rakerda, Menebar Dampak Positif untuk Umat dan Bangsa

Perkelahian Sopir dan Anak Punk di Demak Viral di Medsos, Ini Kronologinya

Selasa, 31 Mei 2022 | 12:07 WIB
header img
Tangkapan layar video perkelahian antara sopir dan anak punk di atas bak truk.

DEMAK – Perkelahian antara sopir dan anak punk di atas bak truk viral di media sosial.

Perkelahian itu direkam oleh salah satu pengendara dan diunggah oleh akun Instragram @infokejadiandemak.

Video berdurasi 15 detik itu dilihat lebih dari 2100 netizen. Video adu jotos itu mendapatkan ratusan tanggapan dari warganet.  

Kapolres Demak AKBP Budi Adhy Buono saat dimintai konfirmasi terkait peristiwa itu mengatakan bahwa perkelahian antara sopir dan anak punk tersebut itu terjadi di Jalan Raya Demak -  Kudus, tepatnya di Desa Bango Kecamatan Demak Kota terjadi pada Sabtu (28/5/2022) sekitar pukul 07.00 WIB.

“Ya mas. Itu perkelahian antara anak punk dan sopir truk. Perkelahian itu diketahui oleh masyarakat sekitar dan akhirnya anak punknya kabur,” kata Budi, Selasa (31/5/2022).

Konologi perkelahian dipicu karena anak punk menghadang truk bermuatan pasir di tengah jalan raya. Dia memaksa sopir untuk meminta tumpangan.

Sopir kemudian mengerem mendadak dan hampir menabrak anak punk tersebut. Anak punk tersebut langsung naik ke atas bak truk tanpa minta ijin sopir truk.

“Anak Punk yang naik ke truk sudah diingatkan oleh sopir tapi tidak mau turun, akhirnya rebut,” ungkap Budi.

Kapolres mengimbau kepada para sopir truk yang mengalami kejadian seperti itu agar segera berhenti di kantor kepolisian terdekat. Dan meminta bantuan agar aparat keamanan dapat memberikan tindakan terhadap anak-anak punk tersebut.

“Kalau ada kejadian seperti itu, segera ke kantor polisi terdekat,biar kita lakukan tindakan,” tandasnya.

Editor : Pipit Widodo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut