SEMARANG, iNewsDemak.id- Jurus-jurus gerakan tangannya terlihat indah namun bertenaga. Perpaduan tangkisan dan pukulan terlihat mematikan ketika menghantam titik lemah musuh.
Dua kakinya berdiri kokoh bagai tonggak yang tak akan goyah meski tersapu tendangan. Terdengar suara mendesis setiap kali gadis cantik berbalut seragam Polsuska itu mengubah gerakan jurus.
Ratusan pasang mata terus lekat menyaksikan gerakan-gerakannya ketika melumpuhkan empat pria yang mengeroyoknya. Tepuk tangan kian riuh karena empat pria jatuh tersungkur terkena pukulan maupun tendangan.
"Sebagai Polsuska kita memang harus siap ikut mengamankan masa mudik angkutan Lebaran Idul Fitri," kata Nanda Desy usai melakukan peragaan beladiri Polsuska saat Apel Gelar Pasukan Angkutan Lebaran 2023 di Stasiun Semarang Tawang, Jumat (14/4/2023).
Nanda merupakan satu-satunya perempuan yang turut dalam barisan pasukan beladiri Polsuska. Meski demikian gadis pemegang sabuk hitam Karate itu menyatakan beragam kesiapan ketika diterjunkan dalam pengamanan arus mudik Lebaran.
"Tentunya kita telah persiapan metal terlebih dahulu dalam pengamanan ini, karena tanpa mental yang kuat semua akan berantakan. Kemudian kita juga harus siap fisik. Ini sangat penting, karena kalau mental kita sudah kuat sementara fisik lemah ya sama saja bohong," urainya.
Editor : Enih Nurhaeni