get app
inews
Aa Text
Read Next : Villa Pinus Berduka, Satu Keluarga Korban Kecelakaan Bus Umrah Dimakamkan di Arab Saudi

Kecelakaan Beruntun di Tol Jagorawi, 3 Mobil Bertabrakan

Minggu, 27 April 2025 | 19:02 WIB
header img
Kecelakaan beruntun terjadi di Tol Jagorawi KM 23, Kabupaten Bogor (dok. istimewa)

BOGOR, iNEWSDEMAK.ID - Kecelakaan beruntun terjadi di Tol Jagorawi KM 23, Kabupaten Bogor, Minggu (27/4/2025). Tiga kendaraan terlibat dalam kecelakaan ini.

Kepala Induk PJR Tol Jagorawi Kompol Jajuli mengatakan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 16.00 WIB, Awalnya terdapat mobil Panther, truk Hino dan Innova melaju dari arah Jakarta menuju Bogor.

"Setiba di TKP, kendaraan satu (Panther) berjalan di lajur satu dan pengemudi mengantuk," kata Jajuli dalam keterangannya.

Mobil tersebut oleng ke arah kanan. Sementara itu dari arah belakang muncul truk Hino yang berjalan di lajur dua.

Truk tersebut menabrak mobil Panther sehingga terdorong ke kanan dan menabrak pembatas jalan.

"Datang kendaraan ketiga (Innova) posisi di lajur empat menabrak kendaraan truk" ujar Jajuli.

Polisi dan Jasa Marga langsung menuju lokasi untuk mengumpulkan keterangan. Petugas juga mengevakuasi ketiga kendaraan tersebut.

Beruntung, tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam kejadian ini.

Editor : Arto Ary

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut